--> Skip to main content
Mr Hadi Dot Com

follow us

Rencana Ujian Nasional Online

Rencana Ujian Nasional Online



Rencana Ujian Nasional Online Target Penuh 2017 ~ Salah satu cara untuk memperlancar pelaksanaan ujian nasional, dimana penyediaan logistik tidak akan lagi menjadi pemicu kekacauan ujian nasional (unas). Strategi untuk mengatasi tersebut Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) terus menyosialisasikan unas online ataucomputer-based test (CBT).

Soal Ujian Nasional Online

Menurut peneliti Balitbang Kemendikbud Mahdiansyah (dalam jpnn) menjelaskan, pelaksanaan ujian nasional saat ini masih menggunakan kertas dan pensil atau paper-based test (PBT). Jumlah butir soalnya pun tertentu. Nilainya juga dihitung secara manual. Semua berlangsung konvensional.

Surabaya Siap Ujian Nasional Online
Sosialisasi dan pelatihan dihadiri kepala sekolah, perwakilan Kemenag, Dinas Pendidikan Surabaya, serta Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Jawa Timur.

CBT dan CAT pun berbeda. CBT dikerjakan siswa dengan soal-soal yang telah ditentukan dan sama. Sementara itu, CAT mampu memilihkan soal-soal yang sesuai dengan tingkat kemampuan peserta ujian.

Keuntungan Ujian Nasional Online
Apa sih keuntungan dengan ujian nasional secara online? Menurut Mahdiansyah bahwa salah satunya adalah biaya lebih murah. Sebab, pengadaannya tidak perlu tender. Selain itu, pengamanan dan pengiriman soal cenderung mudah. Jika unas dengan PBT, ada berbagai pengadaan dan distribusi naskah yang rumit. Butuh dana tidak sedikit.

Hanya, lanjut Mahdiansyah, penyelenggaraan unas online perlu dana banyak di awal. ''Persiapan infrastruktur awal mahal. Persiapan sumber daya manusia juga,'' tuturnya.

Karena itu, Kemendikbud merancang unas online itu secara bertahap hingga benar-benar dilaksanakan secara penuh pada 2017 (lihat grafis). Mahdiansyah telah mempersiapkan program aplikasi minites unas online bagi siswa maupun pendidik. Website-nya beralamat diminites.puspendik.org.

Soal Ujian Nasional Online
Caranya masuknya mudah. Pertama, siswa mendaftar dulu. Kemudian, login ke dalam minites tersebut. Mereka lantas bisa memilih soal yang akan dikerjakan. Yaitu, matematika, bahasa Indonesia, bahasa Inggris, dan IPA. Setelah itu, mereka langsung mengerjakan.

Humas Dispendik Surabaya Eko Prasetyoningsih menyambut baik program itu. Surabaya telah terbiasa dengan tryout online sehingga para siswa tidak asing lagi. ''Tryout online sudah jalan. Jadi, Surabaya nggak kaget,'' paparnya.

Kepala SMAN 1 Surabaya Johanes Mardijono menuturkan, unas online lebih mengarah pada kejujuran dan dapat meminimalkan kecurangan. Dananya pun tidak sebanyak UN konvensional. ''Kalau tesnya pakai komputer, dananya besar di awal untuk menyiapkan sarana. Tapi, selanjutnya tidak. Unas dengan komputer tidak perlu distribusi soal,'' jelasnya

Sumber : jpnn.com
Terima kasih: Anda telah membaca postingan berjudul Rencana Ujian Nasional Online dengan kategori: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Semoga bermanfaat.
Tambahkan aplikasi Mr Hadi Dot Com di smartphone tanpa install, buka Mr Hadi Dot Com dengan browser Chrome di smartphone lalu klik ikon 3 titikdi browser kemudian pilih "Tambahkan ke layar utama". Selanjutnya klik aplikasi Mr Hadi Dot Com dari layar utama smartphone Anda.
Buka Komentar